Kamu secara tidak sengaja telah menghapus pesan chat whatsapp penting, lalu kamu panik ingin mencari cara mengembalikan chat wa yang terhapus. Jangan terlalu khawatir terlebih dahulu, kamu masih bisa mengembalikan chat wa yang sudah dihapus baik secara tidak sengaja ataupu secara sengaja jika kamu memenuhi persyaratan yang akan dijelaskan di bawah ini!

Aplikasi whatsapp adalah sebuah aplikasi perpesanan yang tentunya digunakan setiap hari bagi kebanyakan orang. Baik digunakan untuk melakukan chat, telepon ataupun video call untuk kebutuhan pribadi ataupun bisnis.

Fitur utama whatsapp adalah untuk melakukan chat atau kirim pesan, sehingga whatsapp selalu memperbaharui fitur chat. Salah satu fitur yang ada di chat wa yang bisa kita gunakan adalah hapus pesan. Dengan menggunakan fitur hapus pesan kita bisa menghapus pesan yang diterima dan pesan yang dikirim.

Fitur hapus pesan ini sangat bermanfaat bagi pengguna whatsapp yang ingin tampilan chat whatsapp selalu bersih saat digunakan. Tetapi ternyata fitur hapus pesan chat ini juga bisa membuat banyak pengguna whatsapp khawatir. Karena terkadang pengguna whatsapp mungikin secara tidak sengaja, menghapus sebuah pesan penting.

Jika hal ini sedang kamu alami, pastinya kamu sedang mencari cara mengembalikan chat wa yang terhapus. Karena itu, di bawah ini kami akan berusaha membantu kamu untuk bisa mengembalikan pesan chat whatsapp yang telah terhapus dengan beberapa metode yang mudah untuk dipraktekan.

Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui Fitur File Backup

Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui Fitur File Backup

Cara mengembalikan chat wa yang terhapus pertama adalah dengan memanfaatkan file backup. Aplikasi whatsapp telah memiliki fitur backup yang bisa secara otomatis melakukan backup harian, mingguan atau bulanan.

Jadi ketika kamu ingin mengembalikan pesan chat wa yang terhapus dan kamu rutin melakukan backup whatsapp. Maka pesan yang telah terhapus tersebut bisa dikembalikan dengan mudah. File backup whatsapp ini akan tersimpan di Google Drive atau iCloud tergantung dari perangkat yang kamu gunakan.

Untuk mengetahui apakah kamu rutin melakukan backup chat whatsapp, kamu bisa cek melalui menu Pengaturan Whatsapp, lalu pilih menu Chat dan pilih Cadangan Chat. Di halaman chat kamu nantinya bisa melihat kapan kamu terakhir melakukan cadangkan chat beserta keterangan ukurannya. Duarsi cadangkan chat dan akun driver yang kamu gunakan.

Jika di pengaturan ini kamu ternyata rutin melakukan backup harian, maka peluang mengembalikan chat wa yang terhapus lebih besar. Tetapi jika kamu melakukan back up mingguan, bulanan atau tidak pernah maka kamu akan lebih susah mengembalikan chat wa yang terhapus.

Baca juga : Cara Download WhatsApp Aero Terbaru, Dijamin Work!

Jika kamu ternyata rutin melakukan backup harian, maka kamu bisa menerapkan salah satu dari cara mengembalkan chat wa yang terhapus melalui file backup berikut :

Mengembalikan Chat WA Via Google Drive




Setelah mengetahui bahwa kamu sudah melakukan backup chat whatsapp rutin harian di hp android. Maka kamu bisa menerapkan cara mengembalikan chat wa via google driver berikut :

  1. Silahkan kamu lakukan Uninstall aplikasi Whatsapp dari HP Android yang kamu gunakan, lalu unduh dan install ulang aplikasi WA dari playstore.
  2. Selanjutnya, buka aplikasi whatsapp dan lakukan login menggunakan nomor hp kamu.
  3. Lalu kamu silahkan lakukan verisikasi melalui kode OTP yang dikirim melalui SMS.
  4. Setelah kode OTP kamu masukan, maka kamu akan diarahkan ke halaman baru yang meminta kamu apakah ingin melakukan Restore atau Pulihkan chat melalui Google Drive atau tidak.
  5. Jika ingin memulihkannya maka silahkan kamu klik Pulihkan/Restore dan klik Next.
  6. Tunggu beberapa saat sampai semua file backup chat whatsapp dikembalikan, dan setelah selesai kamu bisa kembali melihat pesan chat wa yang terhapus.

Baca juga : Wow! Kini WhatsApp Desktop Bisa Video Call Grup

Mengembalikan Chat WA Via iCloud




Jika kamu menggunakan iPhone, maka cara mengembalikan chat wa bisa kamu lakukan dengan menggunakan iCloud, dengan langkah sebagai berikut :

  1. Silahkan kamu lakukan Uninstall aplikasi Whatsapp dari iPhone, lalu unduh dan install ulang aplikasi WA dari App Store Apple.
  2. Lanjut buka aplikasi whatsapp, lanjut login menggunakan nomor hp yang kamu daftarkan di aplikasi wa sebelumnya.
  3. Akan ada kode OTP dikirm melalui SMS, lalu masukan kode OTP tersebut.
  4. Lalu kamu akan mendapatkan notifikasi apakah kamu ingin melakukan Restore atau Pulihkan chat melalui iCloud atau tidak.
  5. Kamu klik Pulihkan/Restore dan klik Next.
  6. Tunggu sampai file backup chat whatsapp dikembalikan berdasarkan riwayat backup terakhir
  7. Jika sudah selesai dikembalikan semua riwayat chatnya, kamu silahkan cek kembali pesan chat wa yang terhapus.

Baca juga : GB Whatsapp Untuk Iphone Terbaru 2023 Work

Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui File Manajer

Cara Mengembalikan Chat WA yang Terhapus Melalui File Manajer

Selain kamu bisa memanfaatkan fitur backup baik di Google Drive jika menggunakan Android dan di iCloud jika menggunakan iPhone. Kamu juga bisa mengembalikan chat wa yang terhapus melalui file manager. Langkah-langkah mengembalikan chat wa yang terhapus melalui file manager adalah sebagai berikut :

  1. Pertama silahkan kamu masuk ke File Manager/File Saya , lalu kamu cari folder Whatsapp dan masuk ke folder Database.
  2. Selanjutnya kamu pilih folder msgstore.db.crypt12, dan kamu silahkan ubah folder tersebut dengan nama msgstore_BACKUP.db.crypt12.
  3. Folder tersebut adalah folder yang berisi file backup terakhir dari hasil backup whatsapp yang telah kamu lakukan sebelumnya yang disimpan di penyimpanan perangkat.
  4. Di dalam folder tersebut kamu bisa menemukan file backup dengan nama file msgstore-(tahun)-(bulan)-(tanggal).1.db.crypt12.
  5. Silahkan kamu pilih file dengan keterangan tanggal terbaru, lalu kamu ubah file terbaru tersebut dengan nama msgstore.db.crypt12.
  6. Selanjutnya kamu buka Google Drive, dan kamu hapus file backup whatsapp baru tersimpan. Jadi nantinya aplikasi whatsapp akan dipaksa melakukan restore backup dari penyimpanan lokal.
  7. Silahkan kamu uninstal aplikasi WA dan instal ulang, lalu buka aplikasi wa dan login menggunakan nomor hp kamu.
  8. Sampai di tahap perintah Restore, silahkan kamu klik Restore/Pulihkan Chat, maka aplikasi wa akan otomatis mengambil file backup dari penyimpanan perangkat.
  9. Tunggu beberapa saat sampai chat yang terhapus dikembalikan dan kamu bisa melihatnya lagi.

Kesimpulan

Jadi adakah cara mengembalikan chat wa yang terhapus? Jawabannya ada, kamu bisa menerapkan 3 cara yang telah dijelaskan di atas. Tetapi dengan catatan, kamu bisa mengembalikan pesan terhapus ketika kamu sudah melakukan backup chat whatsapp. Jika kamu sebelumnya tidak pernah melakukan backup chat whatsapp, maka pesan yang terhapus sudah tidak bisa dikembalikan lagi.

Iklan